TAHUKAH ANDA BAGAIMANA MELAKUKAN
START GAYA JONGKOK?
START GAYA JONGKOK?
Start dalam berlari adalah suatu persiapan awal seorang pelari akan melakukan gerakan berlari. Untuk nomor jarak pendek start yang dipakai adalah start gaya jongkok (Crouch Start).
Dalam Atletik khususnya cabang lari kita jumpai teknik dalam permulaan lari (Start).Permulaan Lari (Start) Menggunakan alat yaitu Start Block yang dapat disesuaikan ukurannya berdasarkan kaki pelari.
Posisi seorang yang akan berlari adalah :
Pada saat diberikan aba-aba : Bersedia,,,,,,,,Siaaaap, Yaaak!!!/ bunyi pistol.
1. Bersedia.
Pelari harus menempatkan kakinya di blok (tempat/ papan untuk melakukan awalan start).
Lutut kaki belakang diletakkan di tanah, terpisah selebar bahu lebih sedikit, jari-jari tangan membentuk huruf V terbalik dan kepala dalam keadaan datar dengan punggung.
Pandangan mata menatap lurus ke bawah.
2. Siaaaap….
Menyesuaikan sikap yang sesuai pada posisi aba-aba. Lutut kaki depan membentuk posisi sudut 90 derajat dan yang belakang 120-140 derajat.
Angkat panggul ke arah depan atas dengan tenang sampai sedikit lebih tinggi dari bahu dan garis punggung sedikit menurun ke depan.
Pandangan ke bawah 1-1,5 meter di muka garis start
3. Yaaa…!!!! (Bunyi pistol)
Kedua kaki mendorong dengan dorongan yang eksplosif terhadap tumpuan pada start blok dalam suatu sudut yang optimal diikuti dengan badan yang diluruskan dan diangkat.
Langkah pertama kira-kira 45-75 cm di depan garis start.
Yang Perlu Diingat !!!!!!
• Barat badan harus meluncur ke depan dari sikap jongkok berubah menjadi sikap lari dan jangan ada gerakan ke samping.
• Langkah lari semakin lama semakin melebar. 6-9 langkah pertama adalah langkah peralihan.
• Secara berangsur-angsur pandangan mata diarahkan ke garis finish.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar